Kali Perawan Meluap, Ratusan Rumah Warga Kandanghaur Terendam Banjir


Indramayu - Banjir rendam ratusan rumah warga di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Sekira pukul 17.00 WIB, Rabu 10 Februari, banjir merendam empat desa di Kecamatan Kandanghaur, Kabupaten Indramayu.

Empat desa yaitu Kalianyar, Ilir, Kertawinangun, dan Eretan. Banjir juga menenggelamkan sejumlah persawahan milik warga.

Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Indramayu, Edi Kusdiana mengatakan, ada ratusan rumah yang terendam banjir di Kecamatan Kandanghaur.

"Ada sekitar 700 rumah warga yang terendam banjir di Kecamatan Kandanghaur," kata Edi.

Hujan yang terjadi beberapa hari terakhir ini, menjadi salah satu penyebab terjadinya banjir. Menurut Edi, Sungai Prawan yang melintasi wilayah tersebut, tidak bisa menampung air yang cukup banyak, sehingga meluap dan menggenangi pemukiman dan persawahan milik warga.

Saat ini, lanjut Edi, BPBD Kabupaten Indramayu pun tengah menyiapkan dapur umum untuk memberikan bantuan makanan bagi para korban bencana banjir tersebut.

"Upaya evakuasi pun akan kami lakukan jika ketinggian air terus meningkat,” kata Edi.

Sementara itu banjir sebelumnya juga merendam 8 RW di Desa Tumaritis, Kecamatan Haurgeulis, Kabupaten Indramayu pada Selasa (9/2) malam. Ratusan rumah warga juga terendam banjir dengan ketinggian hingga 50 cm. namun kini, banjir tersebut sudah surut.

“Banjir di Desa Tumaritis terjadi akibat hujan tinggi dan drainase yang buruk,” kata Kepala Seksi logistik BPBD Kabuapten Indramayu, Saptaji Aminudin.


Penulis : RRN
Sumber : Metro
Powered by Blogger.