Sidang Paripurna DPRD Indramayu Diwarnai Bentrok Kades dan Demonstran



Indramayu - Sidang paripurna peringatan Hari Jadi ke-463 Kabupaten Indramayu, Jumat (8/10), diwarnai kericuhan antara kepala desa dan para pengunjuk rasa. Ratusan kepala desa merasa terganggu saat demonstran mengarahkan pengeras suara ke arah Gedung DPRD Indramayu.

Aksi demonstran yang menuntut agar Bupati Indramayu Irianto Syafiuddin diadili karena diduga terlibat kasus korupsi, semula berjalan tertib.

Ketegangan mulai terjadi saat sejumlah kepala desa yang sedang mengikuti paripurna, mendatangi demonstran. Para kades mengaku terganggu dengan aksi protes demonstran yang menggunakan pengeras suara. Selain itu para kades tidak terima dengan tudingan pengunjuk rasa yang memojokkan dan menjelek-jelekkan kepemimpinan Bupati Irianto.

Teguran para kades itu justru memicu kemarahan demonstran. Alhasil pengunjuk rasa dan para kepala desa terlibat baku pukul. Aksi kedua kubu dapat diredam setelah aparat kepolisian dari Kepolisian Resor Indramayu membuat barikade. (Metro)
Powered by Blogger.