Kapolres Larang Perbaikan Jalan Pantura

Hal itu, diucapkan kapolres disela-sela kesibukannya mengikuti Gelar Pasukan dalam rangka Operasi Lilin Lodaya 2009, di Alun-alun Pemkab Indramayu, Rabu.
Larangan perbaikan jalan di jalur Pantura itu, kata kapolres sebagai upaya memperkecil adanya kemacetan arus lalu-lintas saat perayaan Natal 2009. “Kita sudah menghubungi para kontraktor agar menghentikan aktifitas perbaikan jalan mulai Rabu (23/12), karena memacetkan lalu-lintas di Jalur Pantura,” ujarnya.
Menurut kapolres, Operasi Lilin 2009 bersifat humanis. Artinya petugas berupaya memberikan pelayanan kemanusiaan. Karena itu diharapkan tidak ada penindakan terhadap pelanggar lalu-lintas, sebab dikhawatirkan akan menimbulkan korban.
Personil yang dikerahkan dalam Operasi Lilin Lodaya 2009, lanjut kapolres, berjumlah 2 ribu orang. Terdiri 636 anggota polres, ditambah personil anggota Kodim, Dishub, Satpol PP serta Potensi Masyarakat.
Post a Comment