90 Mahasiswa STIS Jakarta PKL 10 Hari di Indramayu

STIS Jakarta
Indramayu - Sebanyak 90 mahasiswa Sekolah Tinggi dan Ilmu Statistik (STIS) Jakarta, melaksanakan Praktek Kerja Lapangan (PKL) selama 10 hari di Kabupaten Indramayu, Jabar yang lokasinya tersebar di 8 kecamatan se-Kabupaten Indramayu.

Pembantu Umum dan Ketua III Bidang Kemahasiswaan Ir.Agus Prowoto dihubungi Pos Kota, kemarin mengatakan, Indramayu dan Kota Bandung menjadi sasaran PKL mahasiswa STIS karena berdasarkan hasil observasi awal, kedua daerah ini sangat menunjang dari sisi akomodasi yang dapat dijangkau mahasiswa.

Menurut Agus, dipilihnya Indramayu dan Kota Bandung sebagai lokasi PKL mahasiswa STIS Jakarta karena kedua daerah itu memiliki perbedaan karakter yang sangat mencolok. “Tentu tidak semuanya dilakukan secara sensus. Kita melakukan secara sampel dari beberapa paket kecamatan yang kita sebar di Indramayu kurang lebih 90 mahasiswa,” katanya.

Daerah Indramayu katanya sangat mencolok dengan karakter yang berkaitan dengan suku dan budaya, sehingga terdapat perbedaan diantara daerah-daerah lain di Jawa Barat.

Topik yang bakal menjadi bahasan mahasiswa dalam mengikuti PKL di Indramayu dan Kota Bandung yakni tentang “Eksplorasi Pengukuran Mentalitas Penduduk Indramayu dan Kota Bandung” hal ini kata Agus sejalan dengan Pemerintah Kabupaten indramayu yang akan melalukan revolusi mental.

Dijelaskan Agus Prowoto, PKL mahasiswa STIS Jakarta di Indramayu dan Kota Bandung akan berlangsung selama 10 hari. Dari 90 mahasiswa yang melaksanakan PKL di Indramayu disebar di 8 Kecamatan meliputi Kecamatan Indramayu, Haurgeulis, Anjatan, Karangampel, Sliyeg, Tukdana, Losarang dan Kecamatan Cikedung.

PKL mahasiswa STIS bukan saja dilakukan di Indramayu sebanyak 90 mahasiswa dan Kota Bandung sebanyak 135 mahasiswa, tetapi juga di Sukabumi sebanyak 135 mahasiswa dan Kabupaten Cirebon 145 mahasiswa.

Bupati Indramayu Hj.Anna Sophana yang diwakili Sekretaris Daerah H.Ahmad Bahtiar, SH pada pelepasan mahasiswa STIS Jakarta yang akan mengikuti PKL di 8 kecamatan mengajak kepada mahasiswa untuk melaksanakan PKL dengan baik dan benar, agar dapat menghasilkan program di lapangan dengan baik sehingga bisa dibawa di bangku kuliah setelah kembali ke Kampus STIS Jakarta.


Penulis: Taryani/sir
Sumber: Poskota
Powered by Blogger.