Dandim Indramayu: Siswa Yang Diduga Tenggelam di Perahu Tambangan, Siswa SMA

Indramayu - Masih simpang siurnya korban kapal Perahu Getek (Tambangan) di Indramayu, dinyatakan Dandim Indramayu Letkol Arh Zaenudin, menyatakan bahwa siswa sekolah yang diduga terbawa hanyut arus air, siswa SMA.

“Kalau untuk siswa SMP sudah saya cek ke beberapa sekolah di wilayah kecamatan setempat, sudah melapor dan memang ada siswa SMP yang ada dalam perahu tersebut namun mereka berhasil menyelamatkan diri,” jelas Dandim saat dihubungi, Jumat (13/2).

Dandim menambahkan, terkait siswa sekolah yang menyebrang di sungai Cimanuk tersebut memang benar ada siswa sekolahnya.

“Saya nyatakan benar ada pelajar yang ikut nyebrang saat itu, karena kejadiannya pun memang sekitar jam 7 pagi, dan memang Getek (Tambangan) tersebut banyak digunakan anak sekolah ketika pagi hari hendak berangkat sekolah,” terangnya.

Mengenai kejadian tersebut, Dandim sudah mengecek ke lapangan jika terbaliknya getek, selain karena arus air sungai yang deras juga karena penumpang yang terlalu banyak, dan tali kawat getek yang sudah lama.
“Memang arus deras, tapi saya cek juga ada tali kawat yang memang rusak,” tuturnya.

Dandim Indramayu juga menjelaskan, pihaknya mengerahkan 60 personel TNI guna membantu Polri dan Basarnas mencari korban yang diduga hanyut.[kr-1/KR]
Powered by Blogger.