Perajin Ikan Asin Indramayu Kesulitan Bahan Baku
Indramayu - Sejumlah perajin ikan asin di daerah Pantura Kabupaten Indramayu, Jawa
Barat, mengaku kesulitan mendapatkan bahan baku utama mereka yakni ikan
jambal roti.
Durahim, salah seorang perajin ikan asin di Kabupaten Indramayu kepada wartawan, Senin mengatakan, hasil tangkapan nelayan Pantura Indramayu menurun, perajin ikan asin kesulitan mendapatkan pasokan bahan baku seperti jambal roti.
Perajin di daerah Pantura Kabupaten Indramayu memanfaatkan musim kemarau untuk meningkatkan produksi mereka, hasil tangkapan nelayan lokal ikut mempengaruhi produksi ikan kering di pesisir utara pula Jawa, kata Durahim.
Pesanan ikan jambal roti dari sejumlah pelanggan Bandung, Sumedang, Majalengka, Kuningan, kata Durahim, terus meningkat tetapi perajin kesulitan memenuhi permintaan mereka, akibat sulitnya mendapatkan pasokan ikan jambal roti.
Menurut dia, perajin ikan kering di Pantura Kabupaten Indramayu masih tradisional, mereka mengandalkan panas matahari, sehingga mampu meningkatkan produksi dibandingkan musim penghujan, tapi kekurangan ikan segar sering terjadi karena tangkapan nelayan tidak stabil.
Sementara itu Dedi Aryanto manejer Tempat Pelelangan Ikan Glayem
Indramayu menuturkan, hasil tangkapan nelayan di Pantura Indramayu
sulit diandalkan, karena dipengaruhi cuaca, angin kencang pendapatan
mereka menurun.
Hasil tangkapan nelayan lokal, kata dia, mempengaruhi terhadap sejumlah pengolahan ikan, karena mereka mengandalkan pasokan dari nelayan, melimpah produksinya stabil tapi kini tangkapan berkurang mereka kesulitan ikan segar.
Tarty perajin ikan kering lain di Cirebon mengaku, produksi ikan kering di daerah Pantura Cirebon, Indramayu, Subang, masih mengandalkan hasil tangkapan nelayan setempat, jika berkurang usaha mereka terhambat. (Ant)
Durahim, salah seorang perajin ikan asin di Kabupaten Indramayu kepada wartawan, Senin mengatakan, hasil tangkapan nelayan Pantura Indramayu menurun, perajin ikan asin kesulitan mendapatkan pasokan bahan baku seperti jambal roti.
Perajin di daerah Pantura Kabupaten Indramayu memanfaatkan musim kemarau untuk meningkatkan produksi mereka, hasil tangkapan nelayan lokal ikut mempengaruhi produksi ikan kering di pesisir utara pula Jawa, kata Durahim.
Pesanan ikan jambal roti dari sejumlah pelanggan Bandung, Sumedang, Majalengka, Kuningan, kata Durahim, terus meningkat tetapi perajin kesulitan memenuhi permintaan mereka, akibat sulitnya mendapatkan pasokan ikan jambal roti.
Menurut dia, perajin ikan kering di Pantura Kabupaten Indramayu masih tradisional, mereka mengandalkan panas matahari, sehingga mampu meningkatkan produksi dibandingkan musim penghujan, tapi kekurangan ikan segar sering terjadi karena tangkapan nelayan tidak stabil.
Hasil tangkapan nelayan lokal, kata dia, mempengaruhi terhadap sejumlah pengolahan ikan, karena mereka mengandalkan pasokan dari nelayan, melimpah produksinya stabil tapi kini tangkapan berkurang mereka kesulitan ikan segar.
Tarty perajin ikan kering lain di Cirebon mengaku, produksi ikan kering di daerah Pantura Cirebon, Indramayu, Subang, masih mengandalkan hasil tangkapan nelayan setempat, jika berkurang usaha mereka terhambat. (Ant)
Post a Comment