Bupati Indramayu Selenggarakan Liga Pendidikan



Indramayu - Bupati Indramayu Hj Anna Sophanah mengatakan bahwa pengembangan olahraga di kalangan pelajar perlu dilakukan. Itu dilakukan sebagai satu kesatuan yang sistematis dan berkesinambungan.

"Potensi minat dan bakat peserta didik perlu dibina atau dikembangkan. Pemerintah daerah akan selalu memfasilitasi kegiatan di bidang olahraga ini," kata Bupati Indramayu dalam sambutannya yang diwakili Wakil Bupati Indramayu Drs H Supendi, MSi, pada pembukaan Liga Pendidikan Indonesia (LPI) Bupati Cup di Indramayu kemarin.

Ia mengatakan bahwa olahraga adalah bagian yang sangat penting dalam pembangunan watak bangsa karena dapat mengembangkan sportivitas, sifat ksatria, dan kepatuhan pada aturan main. Ini sangat penting tidak sekadar untuk pencarian atlet muda berbakat, tapi juga untuk pembinaan mental para siswa sebagai generasi penerus bangsa.

Pelaksanaan turnamen sepak bola LPI Bupati Cup untuk tingkat Kabupaten Indramayu tahun 2011 diikuti 40 tim. Terdiri dari peserta SMP/MTs 17 tim dan SMA/ SMK/ MA 23 tim. Penyelenggaraan LPI dari 14 hingga 31 Maret 2011 yang dipusatkan di Stadion Tridaya Indramayu.

"Dari LPI ini diharapkan muncul bibit-bibit olahraga potensial di Indramayu," kata Kepala Bidang Olahraga dan Kesiswaan Dinas Pendidikan Kabupaten Indramayu Drs H Haryono, MSi, yang mewakili Kepala Dinas Pendidikan H Muhammad Rachmat.

Kegiatan LPI itu dilakukan berkat kerja sama Dinas Pendidikan Indramayu, Dispora Budpar Indramayu, Pengcab PSSI Indramayu, dan Ikatan Guru Olahraga Indramayu. (sumber)

Powered by Blogger.