Orang Indramayu Cerdas, Tidak Mau Dibohongi



Indramayu - Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, Drs.H. Abdul Rozaq Muslim, M.Si, menilai warga Indramayu merupakan masyarakat yang pintar dan cerdas. Dari waktu ke waktu yang namanya pemilu selalu diikuti dan dilakukan. Sehingga mereka tidak mau lagi dibohongi dan diprovokasi.

“Dengan kecerdasannya, mereka menggunakan hak pilih sesuai hati nurani yang diinginkan. Walaupun ada provokasi dan iming-iming, mereka tak terpengaruh. Inilah yang membuat kondusif Indramayu,” katanya saat diminta tanggapannya soal pelaksanaan Pemilukada Indramayu 2010 di halaman Pendopo Pemkab Indramayu.

Menurut Abdul Rozaq Muslim, selain masyarakatnya yang cerdas, unsur pelaksana pemilukada, dalam hal ini KPUD, PPK, PPS sampai ke bawah kemudian Panwaskab sampai ke bawah dan Kapolres, Dandim dengan jajarannya, Satpol PP semua bergerak dalam rangka suksesi pemilukada.

Jadi atas dasar kebersamaan aparat dan kesadaran seluruh komponen masyarakat Indramayu terhadap betapa pentingnya pemilukada dan menggunakan hak suara inilah yang membuat Indramayu menjadi kondusif.

“Jadi inilah hasilnya yang kita lihat dan saksikan, rasakan. Insya Allah Indramayu walaupun oleh orang lain dikatakan panas akan terjadi macam-macam tentunya tidak ada. Inilah potret Indramayu yang asli itu seperti ini,” ujar Abdul Rozaq Muslim.

Komentar soal kalah dan menang dalam pemilukada, tutur Ketua DPRD Kabupaten Indramayu, “Saya pikir tidak ada istilah menang dan kalah. Raihan suara pasangan ANDI yang melebihi 60 persen itu adalah kemenangan seluruh masyarakat Indramayu,”

“Cabup-cawabup yang lain saya pikir mereka tidak kalah. Hanya belum beruntung dan berkesempatan memimpin Indramayu. Saya pikir inilah buktinya masyarakat menghendaki Nomor 4 pasangan ANDI dan kami yakin lah pasangan cabup-cawabup lain pun memaklumi, memahami dan mengindahkan terhadap kenyataan yang ada,” paparnya

“Apalagi para cabup-cawabup itu sebelum pelaksanaan pemilukada sama-sama menandatangani kesepakatan. Siap beruntung dan siap tidak beruntung. “Saya melihat mereka itu sosok orang intelek dan pinter semua jadi tidak perlu ada ekses,” sambungnya.

Apalagi orang Indramayu itu cerdas, menurut dia, pintar dan orang Indramayu tidak mau dibohongi. Masyarakat sudah bisa menentukan sikapnya sendiri untuk kemajuan masa depan dalam rangka melanjutkan visi Indramayu remaja. (sumber)

Powered by Blogger.