Wanita Kakak Beradik Tewas Dihantam Truk
Korban tewas seketika di tempat kejadian. Mereka adalah Karsiti, 23 dan Caswati, 25 binti Darno alamat Blok Prempu 1 Desa Eretan Kecamatan Kandanghaur, Indramayu, Jabar.
Keterangan di lokasi kejadian menyebutkan, siang itu Karsiti dan Caswati bermaksud mengunjungi saudaranya. Dari rumahnya di Desa Eretan keduanya berboncengan naik sepeda motor Honda Supra Fit Nopol E 3992 RK menelusuri Jalur Pantura Indramayu yang padat lalu-kendaraan.
Sesampai di tikungan Desa Jangga, rupanya pengemudi sepeda motor itu ingin mendahului kendaraan lain, sehingga posisi sepeda motor agak ke tengah jalan. Namun sial bersamaan dengan itu muncul kendaraan truk boks Nissan Diesel Cold Storage Ice Cream milik PT. Diamond yang kendarai Ujang Luli Sunardi warga Bekasi dilarikan cukup kencang.
Pengemudi truk boks awalnya berusaha mengerem dan menghindar dari kecelakaan itu. Namun jarak yang sudah dekat, membuat sopir truk boks sulit mengelak dari kecelakaan itu. Bemper truk boks nyelonong mengantam sepeda motor Honda Supra Fit yang ada di depannya.
Benturan keras antara truk boks dan Honda Supra Fit membuat dua wanita kakak beradik pengendara Honda Supra Fit terpental beberapa meter dari sepeda motornya. Kepala korban membentur aspal hingga terluka parah.
Warga berusaha memberikan pertolongan. Namun karena lukanya sangat parah, nyawa kedua korban tidak dapat diselamatkan dokter di RS Bhayangkara Losarang.
Post a Comment