ACT Renovasi Sekolah Rusak Akibat Banjir Indramayu

Indramayu - Aksi Cepat Tanggap (ACT) bersinergi dengan Wardah Cosmetic membantu renovasi sekolah yang terdampak banjir Indramayu, yaitu Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan SMP NU Kertasmaya, di Jl By Pass, KM 39, Kp Tulung Agung, Desa Tulung Agung, Kecamatan Kertasmaya, Indramayu.

Sekolah yang terdiri dari 12 kelas, tiga ruangan laboratorium, perpustakaan, dan ruang kesenian ini merupakan sekolah yang mengalami dampak banjir paling parah.

"Sekolah kami cuma berjarak 100 meter dari tanggul Kali Cimanuk yang jebol. Air yang masuk ke sekolah mencapai tinggi sekitar dua meter," jelas Kepala Sekolah SMP NU Kertasmaya Ibnu.   

Dede Abdurrahman, Penanggungjawab Program Renovasi Sekolah ACT mengungkapkan, proses pengerjaan renovasi dilakukan selama enam hari, yang dimulai sejak Ahad (29/3) hingga (3/4).

Seusai merenovasi sekolah, ACT juga mendistribusikan 200 paket peralatan kebersihan berupa sikat, kain pel, sapu ijuk, sapu lidi, dan sabun cair dari Elzatta kepada korban banjir di Kampung Tulung Agung.  

"Alhamdulillah, bantuan ini berarti bagi kami, setelah beberapa hari yang lalu rumah kami terendam air," tutur Surtini (46), warga Kampung Tulung Agung, seusai menerima bantuan.


Editor : hafidz muftisany
Sumber: REPUBLIKA
Powered by Blogger.